Oleh: Mata Langit
Apakah kamu mengerti sebuah kisah yang bercerita tentang pengorbanan
Mungkin sudah menjadi klasik dan mudah kita dapatkan dimana-mana
Namun bisakah sebuah pengorbanan kita kembangkan menjadi sebuah penerimaan
Seperti kita yang saling menerima satu sama lainnya
Yang senantiasa mencoba untuk saling menjaga dan juga membangun opini-opini yang bisa membuat kita makin peka bahwa sebuah kebersamaan adalah upaya untuk sebuah kebaikan dan kebahagiaan, jangan buang waktu hanya untuk hal sia-sia
Dan coba diskusikan kembali hal-hal menarik dan penting dalam kehidupan
Mungkin saja sebuah kebaikan akan muncul kepermukaan dan membangun ranting-ranting serta daun-daun maupun buahnya di sepanjang perjalan sebuah kehidupan
Membantu kamu untuk menelisik lebih dalam lagi tentang arti dari sebuah keberadaan serta kasih dan cinta
Jika ingin lebih banyak berbicara lagi, maka itu sebuah keinginan diri untuk lebih dekat
Sebuah upaya untuk sebuah jalinan yang makin lebih erat dan penuh kenangan
Mungkin lupa adalah sebuah karma yang cukup merumitkan dalam hidup
Namun lupa juga mampu memberi kita jeda untuk bisa kembali menelisik lebih dalam lagi atas apa saja yang bisa kita temui pada sadar itu sendiri
Entahlah wahai kamu
Sulit untuk menerjemahkan sebuah keindahan yang senantiasa terpancar dari senyum merekah itu
Sulit membangun diksi untuk hanya mengungkap bahwa engkau cukup membuat keadaan lebih baik setelah berbagi waktu lebih banyak dengan kamu
Hanya saja bukan mudah untuk aku berkata iya pada ingin dan segala kemauan dari kamu dan juga dari aku yang begitu ingin sekali setiap saatnya beradu manja pada engkau
Iya kamu wahai engkau
Jangan pernah tanya soal rindu
Karena itu sudah jelas tidak akan bisa aku ungkap pada kamu
Hanya saja peluk selalu ingin hanya satu, yakni pada engkau
Dan setelah begitu panjang sebuah tanya coba aku jawab
Dan tidak pernah aku temui sebarang kalimat pelengkapnya untuk menuntaskan jawaban yang coba hadir
Entah mengapa hanya sulit merayu angin untuk menyampaikan bahwa selalu aku ingin dirimu
Dan mungkin karena memang tidak akan bisa
Hanya bisa kembali pada sunyi
Melamun pada mimpi
Meramu berbagai imajinasi tentang sepi
Lalu berdiam diri
Menarik nafas lebih dalam lagi
Lalu percayakan semua pada sang ilahi
Semoga senantiasa di berkah-i jiwa-jiwa yang saling mencintai
Aku berharap itu ada pada kita wahai sang penakluk hati ini
Damai selalu untuk kamu pada segala upaya dalam hidupmu yang penuh mimpi-mimpi
Serta terima kasih atas hadir engkau selama ini
Memberikan cahaya dalam kehidupan
Untuk engkau yang sudah menghiasi perasaan bertamu dalam sebuah ikatan
Kediri, 26 Februari 2023
Tidak ada komentar:
Posting Komentar